Selasa, 25 Desember 2012

Perkemahan Hizbul Wathan 2011 ANGKATAN SAYA

SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta, yang terkenal dengan julukan Mucil, baru saja melaksanakan Perkemahan Hizbul Wathan (HW) pada tanggal 9-11 April 2011. Kegiatan yang bertemakan perkemahan budaya 2011 ini, dilaksanakan di Bumi Perkemahan Rama Shinta Candi Prambanan Sleman dengan diikuti oleh semua siswa kelas 7 yang berjumlah 270 siswa, dibagi dalam 26 regu, 13 regu putra dan 13 regu putri. Menurut keterangan Ketua Panitia, Dra Ismiyati, perkemahan kepanduan Hizbun Wathan ini bertujuan 1) sebagai sarana Evaluasi kegiatan Kepanduan Hizbul Wathan SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta tahun pelajaran 2010 – 2011, 2) memberikan kegiatan nyata guna menumbuhkan semangat patriotisme, disiplin, berkreasi dan mengembangkan kesetiakawanan, kepemimpinan dan ketrampilan. 3) Memberikan wawasan pengetahuan dan ketrampilan yang lebih luas di bidang Kepanduan Hizbul Wathan; 4) Menumbuhkan rasa percaya diri sehingga menumbuhkan sikap dan tingkah laku yang inovatif, kreatif serta mandiri; serta yang ke 5) sebagai ajang untuk mencintai budaya asli Indonesia dengan menyaksikan pertunjukan Sendratari Ramayana di Auditorium Candi Prambanan. Masih menurut, Ketua Panitia, kegiatan yang dibuka oleh Kepala Sekolah, H Suprapto dan disaksikan oleh Ketua Kwartir HW Daerah Kota Yogyakarta, ini berisikan kegiatan-kegiatan yang mengedepankan kerjasama dan dinamika regu, serta menggali potensi-potensi siswa dalam bidang kerajinan tangan. Kegiatan tersebut meliputi, Cinta Alam, Wide Game, Fun Game Dinamika regu, dan aneka perlombaan perwakilan regu. Di samping itu nuansa ibadah juga tetap dimunculkan dalam kegiatan selama 3 hari 2 malam ini, di antara adalah Sholat Fardlu, sholat malam berjamaah, tadarus AlQur’an, dan Lomba Ceramah Pildacil “Pilihan Da’i Mucil. Perkemahan yang melibatkan para guru dan Pembina HW, serta 20 siswa kelas 8 sebagai Dewan Pengenal (DP) ditutup pada malam renungan Emotional and Spiritual Question (ESQ) bagi siswa siswi di dalam pendopo Bumi perkemahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar