Selasa, 25 Desember 2012

Pesantren Ramadhan Guru dan Karyawan SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta

Berlangsung selama sehari, Pesantren Ramadhan Guru dan Karyawan SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta di Ramadhan 1432 H ini diisi oleh Sekretaris PP Muhammadiyah , Dr Agung Danarto dan Dr Khoruddin Basori, selaku sekretaris PWM Propinsi DIY. Pesantren ini mengangkat tema etos kerja dalam Islam, dihadiri 80 orang terdiri Guru dan Karyawan SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta. Pesanren diadakan untuk meningkatkan pengetahuan tentang Islam dan Kemuhammadiyahan di kalangan warga Muhammadiyah dan memotifasi etos kerja yang benar di dalam Islam. Sedikit petikan tentang materi etos kerja, syarat pokok agar setiap aktivitas kita bernilai ibadah ada dua, yaitu sebagai berikut. Pertama, Ikhlas, yakni mempunyai motivasi yang benar, yaitu untuk berbuat hal yang baik yang berguna bagi kehidupan dan dibenarkan oleh agama. Dengan proyeksi atau tujuan akhir meraih mardhatillah. Kedua, shawab (benar), yaitu sepenuhnya sesuai dengan tuntunan yang diajarkan oleh agama melalui Rasulullah saw untuk pekerjaan ubudiyah (ibadah khusus), dan tidak bertentangan dengan suatu ketentuan agama dalam hal muamalat (ibadah umum). Acara dibuka dan ditutup oleh Kepala Sekolah dan dilanjut workshop dan Rapat Kerja Sekolah SMP Muhammadiyah 2 Yogyakarta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar